Gas Tabung 12 Kilogram Meledak, 10 Rumah Tetangga dan Mushala Habis Dilalap Api di Jakarta Barat

Tampak dalam photo puing-puing rumah berserakan. Adapun petugas damkar dan mobil damkar berada di lokasi. Selain puing bangunan, terlihat satu unit mobil mengalami kerusakan pada kaca dan bodi. (Foto: Polda Metro Jaya)

Jakarta,newsIndonesia.id
- Akibat ledakan tabung gas ukuran 12 kilogram di sebuah rumah di kompleks Perumahan Taman Kencana Jalan Kaliandra, Cengkareng Barat, Jakarta Barat, hingga menghanguskan sebanyak 10 rumah tetangga dan mushala.

Kepada Wartawan, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indra mengatakan, pihaknya langsung melakukan olah TKP untuk proses penyelidikan lebih lanjut. Kamis (1/8/2024).

"Telah terjadi ledakan di Perumahan Taman Kencana. Adapun sumber ledakan dari rumah nomor 32 mengakibatkan dua bangunan rumah hancur dan sekitar 10 rumah dan 1 mushala terdampak ledakan tersebut," terangnya

Ade Ary menambahkan, ledakan ini terjadi pada pukul 05.00 WIB pagi tadi. Tim penjinak bom (Jibom) Polda Metro Jaya pun ikut diturunkan dalam mengidentifikasi sumber ledakan.

Dia mengutarakan, dari temuan tim Jibom, ledakan tersebut berasal dari kebocoran tabung gas 12 kilogram di salah satu rumah warga.

"Hasil penyelidikan dari pihak Jibom Polda Metro Jaya diduga ledakan tersebut akibat kebocoran dari tabung gas 12 kg," ujar Ade Ary, seraya menambahkan, seorang ibu dan anak juga terluka dalam insiden ledakan tabung gas tersebut.

Ledakan ini mengakibatkan dua orang terluka. Korban adalah seorang ibu bernama Rista dan anaknya.

"Korban luka pertama Rista, dirawat di RSUD Cengkareng. Kedua, anak saudara Rista dirawat di RS PIK," jelasnya.

Seperti diketahui, sebuah rumah di Jl Kaliandra, Cengkareng, Jakarta Barat, rusak diduga akibat ledakan tabung gas. Tabung gas tersebut sempat mengeluarkan api.

"Akibat ledakan tabung gas sebuah rumah hancur dan sempat mengeluarkan api di Jl Kaliandra, Cengkareng Barat, Jakarta Barat," demikian informasi dikutip dari Twitter TMC Polda Metro Jaya, Kamis (1/8).

Berdasarkan foto yang diunggah oleh TMC Polda Metro, terlihat puing-puing rumah tersebut berserakan. Tampak juga petugas damkar dan mobil damkar berada di lokasi. Selain puing bangunan, terlihat ada satu unit mobil mengalami kerusakan pada kaca dan bodi. 

Sumber:monitorindonesia.com

(yu) 

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال