Probolinggo, newsIndonesia.id - Untuk memastikan ketersediaan beras tetap aman, Komandan Kodim (Dandim) 0820/Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto bersama sejumlah pihak melakukan monitoring penggilingan padi di Kelurahan Kanigaran, Kota Probolinggo, Jumat (7/3).
Melalui Danramil 0820/01 Kanigaran Kapten Czi Lalu Fahrial, Dandim 0820/Probolinggo menegaskan, bahwa langkah ini bertujuan untuk memastikan proses penggilingan padi berjalan lancar serta mendorong penyaluran beras ke Bulog.
"Kami ingin memastikan stok pangan di wilayah tetap aman. Selain itu, kami juga berupaya menjaga stabilitas harga beras di pasaran agar tetap terjangkau bagi masyarakat," ujar Kapten Czi Lalu Fahrial.
Lebih lanjut, Monitoring ini dilakukan dengan merekap data, menganalisis jumlah gabah yang digiling setiap hari, serta mencatat stok gabah dan beras di penggilingan.
"Lalu data tersebut akan menjadi dasar dalam menyusun kebijakan pangan dan memberikan informasi kepada masyarakat," tambahnya
Menurut Kapten Czi Lalu Fahrial, ketersediaan beras menjadi perhatian utama agar masyarakat tetap dapat menjalankan aktivitas sehari-hari tanpa khawatir terhadap stok pangan.
"TNI, khususnya satuan teritorial, akan terus mendukung petani dalam upaya swasembada pangan nasional. Kami siap berperan aktif membantu petani dalam pengolahan lahan agar produksi beras tetap optimal," pungkasnya.
(sbn)