PT BJB Bagikan 4,5 Ton Beras, Untuk Warga Kota Probolinggo Sebagai Kegiatan Rutin Tahunan

PT BJB membagikan 4,5 ton beras, untuk warga Kota Probolinggo sebagai kegiatan rutin tahunan (Foto: Dok NI)

Probolinggo, news Indonesia.id – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, PT BJB kembali menggelar kegiatan sosial tahunan dengan membagikan 4,5 ton beras kepada warga sekitar di Kota Probolinggo. 

Bantuan ini didistribusikan kepada masyarakat di tiga kelurahan, yaitu Kedungasem, Jrebeng Kidul, dan Sumbertaman.Setiap warga yang terdaftar dalam program ini, akan menerima paket beras seberat 3 kilogram. Kamis (13/3/2025)

Direktur PT BJB Yuwie Santoso mengatakan, Kegiatan ini telah merupakan agenda rutin perusahaan dan dilaksanakan setiap tahun sekali, terutama menjelang bulan suci Ramadan.

"Kami berharap bahwa bantuan ini tidak hanya dipandang dari segi nilai, tetapi juga manfaatnya dalam meringankan beban masyarakat. Seiring mahalnya harga kebutuhan pokok selama Ramadan," katanya

Aksi sosial semacam ini juga menunjukkan komitmen PT BJB dalam mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar dan mempererat hubungan antara perusahaan dan warga.

"Semoga dengan program ini, masyarakat dapat merasakan sedikit keringanan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," tandasnya

Sementara itu, Evi salah satu penerima manfaat menuturkan, sangat senang dengan adanya bantuan beras tersebut.

"Alhamdulillah, saya dan warga kembali mendapatkan bantuan beras dari PT BJB saat di Bulan Ramadhan 2025 ini," tuturnya

Pembagian beras selain dilakukan secara simbolis, juga diberikan langsung ke rumah warga atau door to door. 

(wn)


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال