![]() |
PT Raja Muda Gemilang Bagikan 900 Paket Sembako, Untuk Warga Banyuglugur Situbondo (Foto: Dok NI) |
Situbondo, newsIndonesia.id – PT Raja Muda Gemilang menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat dengan membagikan 900 paket sembako kepada warga di Desa Banyuglugur, Situbondo.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program tahunan perusahaan yang dilaksanakan setiap bulan suci Ramadhan tiba, sebagai bentuk kepedulian sosial dan lingkungan yang berkelanjutan.
Yusuf Santos Efendi sebagai Komisaris PT RMG mengatakan, bahwa program ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang pentingnya gotong royong dan kepedulian antara perusahaan dengan masyarakat sekitar. Sabtu (8/3/2025)
"Kami berharap masyarakat yang membutuhkan dapat terbantu, serta semakin memahami nilai-nilai kebersamaan dan keberlanjutan dalam kehidupan sosial," katanya
PT Raja Muda Gemilang terus berupaya untuk menciptakan dampak positif bagi lingkungan sekitar, tidak hanya melalui kegiatan filantropi, tetapi juga dengan mendorong kesadaran akan pentingnya berbagi dan peduli terhadap sesama.
"Kami berkomitmen dalam menjaga lingkungan berkelanjutan di wilayah Desa Banyuglugur, di mana PT RMG bisa berguna dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar," tandasnya
Pembagian kurang lebih 900 paket sembako ini berjalan lancar dan aman, semoga bisa meringankan beban masyarakat di Bulan Ramadhan dan Lebaran nanti.
(wn)